Berita

Konvensi Capres Demokrat Hanya Dagelan Politik?

Juni, 22 2013

Jakarta – Partai Demokrat akan melakukan konvensi untuk menjaring siapa calon presiden (capres) yang akan diusung di 2014 mendatang. Namun, konvensi ini dinilai hanya dagelan politik.

Sebab, walau banyak yang mendaftar, namun keputusan siapa yang akan dipilih sebagai capres ada di tangan Susilo Bambang Yudhoyono.

Pengamat politik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Saleh Daulay mengatakan, persepsi itu bisa saja terjadi. Namun, tidak menutup kemungkinan juga meleset.

"Bisa saja orang berpikiran seperti itu. Namun belum tentu benar. Tergantung mekanisme konvensi yang akan dilakukan dipihak Demokrat," jelas Saleh kepada INILAH.COM, Sabtu (22/6/2013).

Konvensi terbuka dan pemilihan terbuka nantinya, membuat persepsi bahwa konvensi sebagai dagelan terbantahkan. Namun, jika pemilihan berlangsung tertutup, maka peluang bahwa ada penunjukan tersebut juga bisa dibenarkan. Apalagi nama Gita Wiryawan disebut menjadi pilihan SBY.

"Jika konvensi berlangsung fair dan terbuka, hasilnya belum tentu Gita Wiryawan. Bisa saja malah nama lain yang akan dipilih oleh peserta konvensi," jelas Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah ini.

Sejumlah nama bakal meramaikan konvensi capres Partai Demokrat ini. Di internal, Marzuki Alie mengatakan kesediannya untuk maju. Nama-nama lain yang siap meramaikan seperti Gita Wiryawan, Mahfud MD hingga Anis Baswedan.

sumber : inilah.com

Related Posts