Berita

Saleh: Parpol Tak Beri Peluang Figur Alternatif

Jakarta, (ANTARA) – Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah Saleh Partaonan Daulay menilai partai-partai politik tidak akan memberi peluang kepada figur bakal calon presiden alternatif untuk maju dalam pencalonan presiden.

"Saya sedikit pesimis kalau partai-partai politik mau memberikan peluang itu. Apalagi, partai-partai politik saat ini kelihatannya sudah percaya diri untuk mengusung calon masing-masing," katanya.

Pengajar UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta itu mengatakan saat ini masyarakat sudah bisa melihat kemungkinan bakal calon presiden nyang akan diusung partai-partai politik seperti dari Golkar, Gerindra, PAN, PDI Perjuangan dan kemungkinan menyusul dari Partai Demokrat dan partai-partai lainnya.

Karena partai politik serius mengusung calonnya, maka dapat dipastikan syarat pencalonan presiden tidak akan diubah dan tetap diarahkan agar para calon mereka lolos.

"Karena itu, persyaratan untuk menjadi calon presiden dan calon wakil presiden pun akan dipatok sesuai dengan kepentingan masing-masing parpol," ujarnya.

Dia tidak yakin bila nama-nama yang muncul sebagai figur bakal calon presiden alternatif akan didukung partai politik. Sebab, undang-undang mengamanatkan dukungan partai politik terhadap figur yang maju dalam pemilihan presiden.

"Undang-undang mengamanatkan bahwa setiap pasangan calon presiden dan calon wakil presiden harus didukung minimal 20 persen jumlah kursi di parlemen atau 25 persen dari total suara yang diperoleh partai politik," katanya.

Lembaga Survei Indonesia (LSI) telah mengumumkan hasil jajak pendapat terhadap 223 "opinion leader" yang berpendidikan doktor. Mereka menilai sejumlah calon alternatif lebih layak untuk dipilih menjadi calon presiden.

Beberapa nama yang diunggulkan adalah Mahfud MD, Jusuf Kalla, Dahlan Iskan, Sri Mulyani Indrawati, dan Agus Martowardodjo. Sementara nama pemimpin partai yang muncul adalah Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. (*/sun)

http://www.antarasumbar.com/berita/nasional/d/0/259684/saleh-parpol-tak-beri-peluang-figur-alternatif.html

Related Posts